Tak Sabar, Pertengahan Mei Pendakian Gunung Semeru Kembali Dibuka

0

Teritorial.com – Per tanggal 12 Mei 2019 pendakian Gunung Semeru resmi dibuka kembali. Kepala Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS), John Kennedie mengatakan, meski jalur pendakian sudah dibuka, pendaki hanya diperbolehkan mendaki sampai di Kalimati.

John mengaku keputusan tersebut diambil berdasarkan rekomendasi dari Pusat Vulkanologi dan Mitigas Bencana Geologi (PVMBG), sebagaimana dilansir dari Kompas.com.

Berdasarkan pengamatan yang dilakukan oleh TNBTS, John mengatakan curah hujan di Gunung Semeru antara bulan Maret hingga April 2019 tidak terlalu ekstrem dan relatif menurun. Selain itu permintaan masyarakat untuk melakukan pendakian di Gunung Semeru cukup tinggi sehingga pengelola memutuskan untuk membuka kembali jalur pendakian Gunung Semeru.

Sebelumnya pendakian Gunung Semeru sempat ditutup sejak tanggal 3 Januari 2019. Menurut John penutupan jalur pendakian Gunung Semeru dilakukan untuk meremajakan sarana pendakian salah satunya jalur pendakian.

Pihak pengelola telah melakukan pengecekan jalur pendakian, perbaikan sarana dan prasarana jalur pendakian, dan pelatihan kesiapsiagaan bencana yang diikuti oleh petugas TNBTS, mitra, dan volunteer TNBTS.

Jhon berharap agar para pendaki dapat memperhatikan sejumlah aturan seperti mempersiapkan fisik dan mental, menggunakan jalur resmi, dan tidak mengganggu flora dan fauna yang ada di sana. “Serta yang terpenting adalah ikut melestarikan ekologi kawasan TNBTS dengan tidak membuang sampah di dalam kawasan. Bawa kembali sampah bawaan keluar kawasan TNBTS,”pungkas John.

 

Share.

Comments are closed.