Gatot Nilai Positif Kegiatan Umroh Amien – Prabowo

0

Jakarta, Teritorial.Com – Eks Panglima TNI Gatot Nurmantyo memandang positif kegiatan umrah Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto bersama Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais. Gatot memilih sikap percaya kebersamaan dua tokoh politik itu di tanah suci adalah untuk sungguh-sungguh ibadah.

“Mari kita berpikiran positif. Umrah di bulan Ramadan ini sangat bagus sekali. Jadi kita berpikiran positif bahwa niatnya ibadah,” kata Gatot kepada wartawan.

Hal itu disampaikan dia usai buka bersama di kediaman Chairman Trans Corp, Chairul Tanjung, Jl Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (2/6/2018).

Gatot menuturkan mencurigai kegiatan ibadah Prabowo dan Amien Rais disusupi agenda politik adalah sikap tak baik.

“Kalau semua dipikirkan politik, negatif, kan nggak bagus,” sambung mantan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) ini.

Prabowo dan Amien Rais akhirnya bertemu Habib Rizieq Syihab di Mekah usai umrah. Pertemuan itu diungkap anggota Dewan Kehormatan PAN Dradjad Wibowo. Dradjad mengatakan, Habib Rizieq dan Prabowo-Amien bertemu terbatas.

Share.

Comments are closed.