JAKARTA, Teritorial.com – Menjelang Serah Terima Jabatan (Sertijab) Inspektur Koarmada I (Ir Koarmada I) dari Laksma TNI AR. Agus Santososo, CFrA, CHRMP Kepada Laksma TNI F. Sugeng R, S.A.P., M.Tr. (Han) dilaksanakan Memorandum Serah Terima Jabatan Ir Koarmada I di Gedung Wiratno, Mako Koarmada I, Jl. Gunung Sahari Jakarta Pusat. Selasa (27/7/21)
Memorandum merupakan kelengkapan dari rangkaian pelaksanaan serah terima jabatan yamg memuat kegiatan yang telah, sedang dan akan dilaksanakan serta permasalahan yang perlu mendapatkan perhatian untuk menjamin kesinambungan pelaksanaan tugas Ir Koarmada I dalam rangka pencapaiaan tugas pokok Koarmada I.
Dalam memorandum tersebut, Ir Koarmada I menjelaskan bahwa tugas pokok Inspektorat Koarmada I adalah membantu Pangkoarmada I dibidang pengawasan dan pemeriksaan terhadap penyelenggaraan kegiatan operasional dan latihan serta pembinaan sumber daya dalam rangka memberikan keyakinan yang memadai bahwa penyelenggaraan kegiatan telah dilaksanakan sesuai ketentuan dan ketertiban dengan menggunakan sumber daya yang efektif, efisien dan ekonomis guna mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih (clean goverment) dan pemerintahan yang baik (good governance) di lingkungan Koarmada I.
Laksma TNI F. Sugeng R, S.A.P., M.Tr. (Han) yang akan menjabat sebagai Inspektur Koarmada I, dalam kesempatan tersebut menyampaikan akan meneruskan kebijakan yang telah dilaksanakan oleh pejabat sebelumnya dan akan meningkatkan kinerja dengan maksimal.