TERITORIAL.COM, JAKARTA – Jadwal belajar para siswa SMA-SMK sederajat kelas 12 akan padat hingga tahun 2026, terutama bagi siswa kelas 12 yang berencana masuk perguruan tinggi negeri (PTN).
Jadwal masuk PTN akan dimulai dengan Tes Kemampuan Akademik (TKA).
Syarat TKA wajib diikuti bagi siswa yang ingin mendaftar Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2026.
Sedangkan, siswa yang tak ikut TKA bisa mempersiap diri belajar soal-soal Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) 2026.
Kemudian, akan banyak juga PTN dan perguruan tinggi swasta (PTS) membuka jalur mandiri.
Agar tak ketinggalan, cek semua jadwal lengkap TKA, SNBP, SNBT, dan jalur mandiri 2026:
Jadwal TKA Siswa SMA, SMK sederajat
- Pendaftaran TKA: 24 Agustus–5 Oktober 2025
- Sinkronisasi Simulasi TKA: 3–5 Oktober 2025
- Simulasi TKA: 6–9 Oktober 2025 Sinkronisasi
- Gladi Bersih: 24–26 Oktober 2025
- Gladi Bersih TKA: 27–30 Oktober 2025
- Sinkronisasi Pelaksanaan TKA: 31 Oktober–2 November 2025
- Pelaksanaan TKA Gelombang 1: 3–4 November 2025
- Pelaksanaan TKA Gelombang 2: 5–6 November 2025
- Pelaksanaan TKA Gelombang Khusus: 8–9 November 2025
- Sinkronisasi TKA Susulan: 14–16 November 2025
- Pelaksanaan TKA Susulan: 17–20 November 2025 untuk semua satuan pendidikan menengah dan 22–23 November 2025 untuk Paket C/PKPPS Ulya dan sederajat
Sementara untuk siswa madrasah dan ponpes, berikut jadwalnya:
Jenjang MA dan MAK:
- Gelombang I pada 3 – 4 November 2025
- Gelombang II pada 5 – 6 November 2025
Pondok Pesantren: 8 – 9 November 2025
Jadwal SNBP dan SNBT 2026
Jadwal SNBP
- Pengumuman Kuota Sekolah: 29 Desember 2026
- Masa Sanggah: 29 Desember 2024 – 15 Januari 2026
- Registrasi Akun SNPMB Sekolah: 5 Januari – 26 Januari 2025
- Pengisian PDSS oleh Sekolah : 5 Januari – 2 Februari 2026
- Registrasi Akun SNPMB Siswa : 12 Januari – 18 Februari 2026
- Pengumuman Hasil SNBP : 31 Maret 2025
- Masa Unduh Kartu Peserta SNBP : 3 Februari – 30 April 2026
Jadwal UTBK SNBT
- Registrasi Akun SNPMB Siswa 12 Januari – 7 April 2026
- Pendaftaran UTBK-SNBT 27 Maret 2025 – 7 April 2026
- Pelaksanaan UTBK 21 – 30 April 2026
- Pengumuman Hasil SNBT 25 Mei 2026
- Masa Unduh Sertifikat UTBK 2 Juni – 31 Juli 2026
Jadwal jalur mandiri PTN 2026
Rata-rata pendaftaran PTN jalur mandiri dibuka bulan Maret-Juli 2026.
Bahkan, ada yang membuka pendaftaran sampai bulan Agustus.
Misalnya Universitas Sebelas Maret (UNS), Universitas Gadjah Mada (UGM), Universitas Brawijaya (UB), dan Universitas Indonesia (UI).
Jadwal jalur mandiri kampus negeri biasanya dibuka dalam beberapa jalur dan beberapa gelombang.
Jadi, pastikan kamu selalu update di masing-masing kampus pilihan kamu ya!
(*)

