HUT Bhayangkara ke-75, Puluhan TNI AD Datangi Polresta Malang Kota

0

MALANG, Teritorial.com – Puluhan anggota Komando Resort Militer 083/Baladhika Jaya (Korem 083/BDJ) bersama jajaran Kodim 0833, dipimpin Danrem Kol. Inf. Irwan Subekti mendatangi Polresta Malang Kota, Rabu (30/6) malam.

Kedatangan anggota berseragam doreng hijau ini, untuk memberikan kejutan kepada personil Polresta Malang Kota dalam peringatan HUT Bhayangkara ke-75 pada 1 Juli 2021, sembari membawa tumpeng dan kue tart.

Anggota TNI AD yang datang sekitar pukul 20.00 disambut langsung oleh Kapolresta Malang Kota, AKBP Budi Hermanto, didampingi jajaran pejabat utama (PJU) Polresta Malang Kota.

“Mohon maaf jika kedatangan kami malam ini sudah mengganggu kegiatan di Polresta Malang Kota. Ini kami lakukan untuk kejutan di hari ulang tahun ke-75 Bhayangkara,” ucap Danrem Kol. Inf. Irwan Subekti, Rabu (30/6).

Dengan HUT ke-75 Bhayangkara ini, Irwan berharap sinergitas antara TNI dan Polri bisa semakin kuat dan terjalin baik untuk membangun bangsa Indonesia maju dan semakin Jaya.

“Semoga TNI dan Polri semakin maju dan semakin jaya dalam melaksanakan tugasnya,” ujarnya.

Terpisah, Kapolresta Malang Kota, AKBP Budi Hermanto didampingi Wakapolresta Malang Kota, AKBP Totok Mulyanto Dyono beserta jajarannya merasa senang dengan kejutan ini.

Buher, demikian sapaan akrab Kapolresta, ini dianggap sebagai bentuk apresiasi bagi pihak Kepolisian khususnya di Polresta Malang Kota.

“Surprise dan rasa ucapan terhadap Hari Bhayangkara oleh Danrem dan Dandim beserta jajarannya ini merupakan suatu feedback bahwa TNI-POLRI bersatu untuk masyarakat,” katanya.

Buher juga menyampaikan, agenda ini menunjukkan jika Polri tidak sendiri dan akan terus saling bahu-membahu untuk menciptakan rasa aman, kondusif dan kerukunan di wilayah Kota Malang.

Apalagi saat ini berada di masa Pandemi Covid-19 yang mengharuskan baik Pemerintah, TNI dan Polri saling mendukung untuk menangani permasalahan yang dihadapi seluruh dunia itu.

“Ini kami bahu membahu. Kehadiran Danrem dan Dandim beserta jajarannya mengucapkan terima kasih termasuk kepada Pangdam V Brawijaya dan Panglima atas respon yang baik terhadap kami (kepolisian),” terangnya.

“Kami mewakili keluarga besar Polri dan Polda Jatim, mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang luar biasa kepada danrem dan jajarannya,” pungkasnya.

Share.

Comments are closed.