Viral di Sosmed, Ini Dia Profil Serda Bella Paramitha Kowad Cantik Pengawal Presiden

0

Jakarta, Teritorial.Com – Gak kalah viral, mendadak hits dara Cantik penyandang nama Bella Paramitha yang merupakan pasukan pengamanan presiden (Paspampres) mendadak jadi sorotan publik.

Keberadaan dara cantik tersebut seolah mengubah stigma pandangan masyarakat jika yang namanya prajurit wanita TNI itu selalu lekat dengan kesan tomboy dan maskulin.

Berpangkat sersan dua Bella Paramitha telah tergabung dalam Korps Wanita Angkatan Darat (Kowad) sejak lulus dari pendidikan bintara tahun 2013. Penampilan Bela pertamkalinya dihadapan publik saat perhelatan HUT ke-72 TNI tahun 2017.

Saat itu Bela mengambil posisi sebagai pengamanan presiden yang duduk tepat i belakang kemudi kendaraan yang digunakan untuk inspeksi pasukan pada upacara HUT TNI. Usut boleh usut, terpilihnya Bella Paramitha sebagai Paspampres bukan tanpa alasan dan pertimbangan yang matang hingga dirinya terpilih untuk mengikuti pendidikan Paspampres.

Sebagai seorang prajurit, Bella Paramitha merasa bahwa tugas ini merupakan suatu tantangan sekaligus kebanggan yang harus dilaksanakan sebagai prajurit. Bela mengaku bahwa kebanggan seoarang prajurit adalah saat menjalankan penugasa, termasuk sesulit apapun medan tugas yang dipercayakan kepada dirinya.

Daripantauan akun instagram pribadi miliknya, layaknya selebgram Bella memiliki follower lebih dari 12k, dan tak jarang karena kecantikannya, wanita ini juga seringkali dimintai endrose terutama produk kecantikan.

Keberadaan Serda Bella tentunya semakin menambah deretan panjang prajurit TNI yang memiliki paras menawan cantik, anggun, menarik namun tetap berwibawa dan tegas, lugas cepat dan handal dalam bertugas. (SON)

Share.

Comments are closed.