Jarang Diketahui! 5 Pantai Hidden Gem di Indonesia yang Viewnya Cantik Banget dan Menarik untuk Dijelajahi

0

Jakarta, Teritorial.com – Indonesia, dengan segala pesonanya, telah menjadi magnet bagi para pelancong dari berbagai penjuru dunia. Namun, tahukah kamu bahwa keindahan alam Indonesia tidak hanya terbatas pada destinasi wisata populer yang sering dikunjungi?

Ternyata, di antara gemerlapnya pantai-pantai terkenal Indonesia, tersimpan pesona yang tak kalah menakjubkan di pantai-pantai tersembunyi yang tersebar di seluruh nusantara.

Pantai-pantai tersembunyi ini, masih jarang terjamah oleh banyak orang, baik itu wisatawan lokal maupun mancanegara. Namun, jangan salah, keindahan yang mereka tawarkan begitu memesona dengan suasana alami yang masih terjaga dan pemandangan bawah laut yang eksotis.

Melansir dari Kemenparekraf, berikut adalah 5 pantai hidden gem di Indonesia yang perlu kamu jelajahi. Yuk simak selengkapnya!

1. Virgin Beach, Bali

Bali memang sudah menjadi ikon pantai di Indonesia, namun keberadaan Virgin Beach di Desa Bugbug, Karangasem, Bali, masih cukup tersembunyi dari sorotan banyak orang.

Dibutuhkan perjalanan sekitar 2 jam dari Denpasar, tapi keindahan pasir pantainya yang lembut dan air lautnya yang kristal jelas tidak akan mengecewakan

Keunikan pantai ini terletak pada habitat terumbu karangnya, menjadikannya spot snorkeling yang luar biasa.

2. Pantai Poganda

Di Dusun Poganda, Luk Panenteng, Bulagi Utara, Kabupaten Banggai Kepulauan, Sulawesi Tengah, terdapat surga tersembunyi bernama Pantai Poganda.

Pantai ini menawarkan pesona alam pesisir yang menakjubkan dengan pasir putihnya dan air laut yang sangat jernih.

Ombak yang relatif tenang membuatnya ideal untuk snorkeling dan diving, sementara kebersihannya yang terjaga menjadikannya tempat yang sempurna untuk bersantai.

3. Pantai Nihiwatu

Terletak di Sumba Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Pantai Nihiwatu telah mencuri perhatian dunia dengan kecantikan panoramanya yang tak terhingga.

Meskipun tersembunyi dan jarang diketahui, pantai ini bahkan pernah masuk dalam daftar “100 Pantai Terbaik di Dunia”.

Gabungan antara pasir putih, batu karang, dan air laut berwarna biru jernih membuatnya menjadi tempat yang ideal untuk bersantai sambil menikmati matahari terbenam.

Tidak hanya itu, bagi para penggemar selancar, ombak di Pantai Nihiwatu juga terkenal menantang.

4. Pantai Tanah Merah Tanjung Harapan

Kalimantan Timur menyimpan salah satu pantai tersembunyi yang belum banyak dikenal, yaitu Pantai Tanah Merah Tanjung Harapan.

Meskipun hanya berjarak sekitar 1 jam dari Ibu Kota Negara di Kabupaten Penajam Paser Utara, pantai ini menawarkan pemandangan eksotis dengan pasir putih yang dikelilingi oleh pohon cemara dan pinus.

Saat matahari terbenam, suasana menjadi semakin magis dengan langit yang berubah menjadi jingga.

5. Pantai Ngurtafur

Pantai Ngurtafur di Maluku Tenggara menyajikan pengalaman unik dengan dataran pasir pantai yang membelah laut sepanjang 2 km.

Meskipun aksesnya memerlukan perjalanan udara, darat, dan laut yang cukup melelahkan, keindahan alam yang ditawarkannya benar-benar memuaskan.

Air lautnya yang jernih dan kehadiran burung pelikan yang langka menjadikannya tempat yang luar biasa untuk dinikmati.

Berbagai keindahan yang belum tersentuh banyak orang, pantai-pantai hidden gem ini siap untuk menjadi destinasi liburanmu berikutnya.

Jelajahi kecantikan alam Indonesia yang masih tersembunyi dan nikmati pengalaman yang tak terlupakan di sini!

Share.

Comments are closed.