Emban Tugas Baru, Letjen TNI Herindra Ditunjuk Jadi Wakil Menteri Pertahanan

0

Jakarta, Teritorial.Com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Letjen Muhammad Herindra menjadi Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan). Letjen Herindra menduduki kursi Wamenhan mendampingi Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto.

Letjen Herindra jadi Wamenhan menggantikan Sakti Wahyu Trenggono yang ditunjuk Presiden Jokowi menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP). Letjen Herindra dilantik Presiden Jokowi menjadi Wamenhan di Istana Kepresidenan, Rabu (23/12/2020).

“Tentunya ini merupakan amanah yang harus saya lakukan dengan baik dan nantinya saya akan bersinergi tentunya dengan Bapak Menteri Pertahanan yang mungkin saat ini kami dengan Bapak Menteri Pertahanan mempunyai background yang sama, kami sama-sama dari militer,” kata Herindra saat memberikan keterangan usai dilantik di Istana Kepresidenan, Rabu (23/12/2020). “Mudah-mudahan dengan adanya kesamaan background ini, akan memudahkan kami untuk membawa misi dari Kementerian Pertahanan,” sambungnya.

 

Dilansir situs resmi Kopassus, Herindra pernah menjabat Komandan Jenderal (Danjen) Kopassus pada 2015 sampai 13 Februari 2015. Selanjutnya, Herindra menjabat Kepala Staf Kodam (Kasdam) III/Siliwangi tahun 2015.

Letjen Herindra lahir di Magelang, 30 November 1964 (55 tahun), dilantik menjadi Komandan Jenderal (Danjen) Kopassus pada 2015-2016. menggantikan Mayjen TNI Doni Monardo, yang diangkat sebagai Pangdam XVI/Patimura kala itu.

Menurut peraih Adhi Makayasa tahun 1987 ini, bidang jabatan barunya tak berbeda jauh saat bertugas di TNI. Oleh sebab itu, menurut Herindra, tugasnya akan lebih mudah saat menjabat Wamenhan.

“Terus terang saya baru diberitahu kemarin, ketika akan menjabat sebagai Wakil Menteri Pertahanan, dan ini memang tugas tidak jauh dari apa yang menjadi profesi saya selama ini, karena saya di kemiliteran, dan sekarang diberi tugas sebagai Wakil Menteri Pertahanan, ini akan memudahkan kami mengemban tugas nanti,” ujarnya.

Sementara itu, Menhan Prabowo Subianto juga mantan seorang Danjen Kopassus dengan baret merahnya dari tahun 1995 hingga 1998. Pangkat terakhir Prabowo Subianto di TNI pun seperti Herindra, Letnan Jenderal atau Letjen dengan tiga bintang di pundak.

Mantan Danjen kopassus ini belum banyak bicara soal tugas ke depannya di Kemenhan. Namun, Herindra menyadari bahwa Kemenhan mengelola dana yang besar dan akan dipertanggungjawabkan.

“Tugas yang akan kami lakukan ke depan tentunya sekali lagi nanti akan kami pelajari terlebih dahulu, karena saya baru menjabat hari ini. Nanti saya akan menghadap Bapak Menhan untuk mendapat arahan-arahan selanjutnya. Saya tahu bahwa di Kementerian Pertahanan itu mengelola dana yang cukup besar dan tentunya kita harapkan dengan dana besar tersebut, dapat kita gunakan dengan baik, tepat sasaran, tepat guna, sehingga kita dapat mempertanggungjawabkan kepada rakyat dengan sebaik-baiknya,” pungkasnya.

Share.

Comments are closed.