Lampung, Teritorial.com – Menteri PUPR Basuki Hadimuljono membenarkan, rencana kunjungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Lampung terkait jalanan dan infrastruktur yang dikeluhkan warga. Menurutnya, Jokowi akan bertolak besok usai menyelesaikan rapat koordinasinya hari ini.
“Ruas-ruas jalan daerah yang dikeluhkan oleh masyarakat segara kami lihat, ditinjau. Nanti kalau bisa kita kerjakan segera kami kerjakan” katanya di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (2/5).
Dia menjelaskan, ruas jalan daerah memiliki instruksi langsung dari Presiden Jokowi. Soal seberapa banyak jalanan yang rusak dan harus segera diperbaiki, Jokowi nanti yang akan membuat perintah secara langsung.
“Besok akan kita lihat fisiknya seperti apa, nanti beliau akan perintahkan kepada saya, kalau nanti kalau bisa dikerjakan saya kerjakan,” tutup Basuki.
Rusaknya jalanan-jalanan di Lampung, mulai mencuat viral usai seorang Tiktokers bernama Bima menyuarakan keresahannya akan kampung halamannya yang dirasa tidak pernah maju akibat jalan-jalan rusak yang terbengkalai dan tidak mendapat atensi pemerintah setempat.
Unggahan Bima pun mendapat respon positif dan membuat pemerintah Lampung membuka diri. Meski begitu, hal ini sempat menuai polemik sebab gubernur setempat merasa tidak nyaman dengan kritik Bima yang dinilai kurang menggunakan bahasa yang sopan.