Presiden Jokowi Instruksikan Percepat dan Perluas Jangkauan Rapid Test Covid-19

0

Jakarta, Teritorial.Com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar rapat terbatas (ratas) mengenai penanganan virus corona melalui teleconference, Kamis (19/3). Saat membuka ratas itu, Jokowi memerintahkan sejumlah hal kepada lembaga terkait untuk menekan penyebaran virus corona.

Salah satu instruksi Jokowi yakni segera melaksanakan test kilat atau rapid test virus corona (Covid-19) yang mencakup lebih banyak masyarakat.

“Segera lakukan rapid test dengan cakupan lebih besar agar deteksi dini indikasi awal seseorang terpapar Covid-19 bisa dilakukan,” ujarnya dalam rapat terbatas di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (19/3).

Jokowi juga meminta agar alat test serta tempat test juga diperbanyak, baik di rumah sakit pemerintah maupun swasta.

“Saya minta alat diperbanyak dan diperbanyak tempat-tempat untuk melakukan tes dan melibatkan RS baik pemerintah, BUMN, Pemda, RS TNI Polri, dan swasta, dan lembaga riset yang dapatkan rekomendasi Kemenkes,” tuturnya.

Rapid test merupakan tes massal yang menggunakan spesimen darah untuk mendeteksi virus corona.

Sebelumnya, Juru Bicara Menteri BUMN, Arya Sinulingga mengatakan bahwa PT Rajawali Nusantara Indonesia (persero) atau PT RNI telah mengajukan izin impor 500 ribu rapid test dari China ke Kementerian Kesehatan pada 10 Maret 2020. Saat izin terbit, barang tersebut akan langsung dikirm dari Hangzhou,China.

Share.

Comments are closed.