Asian Games 2018 Sarat Makna Tersembunyi

0

Jakarta, Teritorial.Com – China, Jepang, Korea Selatan diperkirakan berada di deretan puncak peraih medali Asian Games 2018. Tiga negara ini pula yang selalu mencapai prestasi-prestasi tinggi dalam gelanggang olahraga dunia bersama Amerika Serikat , Russia dan negara-negara Barat lainnya.

Mengapa negara-negara seperti itu yang berhasil?

Kocek tebal pemerintah negara-negara maju itu memungkinkan untuk memberi donasi, apalagi kemudian ditambah dengan sumbangan masyarakat serta perusahaan. Besaran jumlah dana memungkinkan pendirian akademi-akademi olahraga serta kontribusi secara teratur ke pusat-pusat pelatihan.

Dana yang besar sangat diperlukan karena pembinaan bersifat jangka panjang. Para pesenam misalnya, dididik sedari kecil melalui pelatihan yang berat dan menyakitkan. Masa depan para atlet dijamin hingga tak ada keraguan untuk berkubang di sektor ini.

Yang menarik, demam olahraga yang digemakan pemerintah membuka peluang kepada perusahaan-perusahaan produsen untuk menjual produk olahraga. Di Cina misalnya, pasarnya sangat besar sebab 500 juta orang kini aktif berolahraga. Jadi para pemangku kepentingan itu yang akhirnya turut menerima manfaat.

Perusahaan pemberi sponsor mendapat keuntungan dari peningkatan penjualan, sedangkan pemerintah memperoleh pemasukan dalam bentuk pajak dari perusahaan.

Politik-Ekonomi

Pemerintah mempunyai tujuan yang lebih luas dalam memasyarakatkan olahraga, selain aspek ekonomi sebagaimana dikemukakan di atas juga faktor politik. Berprestasi dalam olahraga mendukung diplomasi dan secara terselubung membangkitkan simpati masyarakat internasional.

Dalam kaitan itu, kejuaraan olahraga regional, benua atau dunia sebetulnya merupakan pertempuran dalam bentuk lain untuk yang terjauh, tertinggi dan tercepat. Dengan demikian keunggulan suatu negara atas negara lain bisa ditafsirkan macam-macam. Keberhasilan pecatur Bobby Fischer mengkandaskan Boris Spassky pada kejuaraan dunia catur di Reykjavic, Irlandia pada 1992, telah diartikan sebagai kemenangan AS (blok Barat) atas Uni Soviet (blok Timur).

Kesuksesan Cina, Korea Selatan dan Jepang dari Asia Timur, dapat ditafsirkan sebagai keunggulan atas negara-negara di kawasan lain. Ketiganya merupakan negara-negara maju yang dalam Asian Games mengungguli negara-negara berkembang.

Asian Games bukan sekedar pertemuan olahraga tetapi menyimpan banyak makna. Keikutsertaan anggota TNI kali ini juga menunjukkan kontribusi aktif dalam mengharumkan nama negara. Suatu bentuk operasi militer selain perang.

Penulis: Sjarifuddin Hamid. Pemimpin Redaksi Teritorial.Com

Share.

Comments are closed.