Densus 88 Lakukan Penggerebekan Rumah Di Mojokerto, Kapolres AKBP Sigit Langsung Datangi TKP

0

Mojokerto, Teritorial.Com – Sebuah rumah di Dusun Betro Barat, RT 02 RW 03, Desa Betro, Kecamatan Kemlagi, Mojokerto, Jatim, Kamis (17/5) sore digerebek tim Densus 88. Diduga penggerebekan ini terkait dengan aksi teror bom di Surabaya dan Sisoarjo

Penggerebekan dilakukan tim Densus 88 di rumah Sutris, Desa Betro, Kecamatan Kemlagi sekitar pukul 15.00. Saat penggerebekan berlangsung, warga sekitar lokasi diminta masuk rumah dan dilarang melihat.

Kapolres Mojokerto  Kota, AKBP Sigit Dany Setiyono, SH, SIK, M.Sc (Eng) sendiri  Iangsung mendatangi TKP setelah mendengar kabar tersebut.

“Hari ini sekira pukul 15.00 WIB telah dilakukan upaya penegakan hukum terhadap dua warga Desa Betro Kecamatan Kemlagi,” kata Sigit sore tadi.

Dalam penggerebekan ini tidak ditemukan benda-benda berbahaya seperti born atau sejenisnya.

“Kita hanya mengamankan buku-buku yang berkaitan dengan aktifitas jihad,” imbuhnya.

Menurut Sigit, untuk dua warga yang diamankan ada hubungan keluarga yaitu bapak dan anak. Bapak berinisial S mempunyai kegiatan berjualan mie sementara itu anaknya berinisial L membuka usaha sablon.

”Kita berharap usaha penegakan hukum yang saat ini berlangsung bisa berjalan lancar dan kami juga menghimbau agar masyarakat ikut berperan serta menjaga keamanan di wilayahnya masing-masing,” pungkasnya.

Sementara itu, Menurut keterangan, dua warga yang ditangkap saat ini sudah diamankan. sementara itu pihaknya melakukan penyisiran disekitar rumah terduga guna mengantisipasi haI-hal yang tidak diinginkan.

“Tadi sekitar 10 menit, saya disuruh polisi supaya masuk rumah dan tidak melihat,” kata Prapti, warga sekitar lokasi penggerebekan, Kamis (17/5).

Informasi yang dihimpun di lapangan, dalam penggerebekan ini Densus mengamankan pemilik rumah dan anaknya yakni Sutris dan Lutfi.

Usai penggerebekan tim Densus 88, lokasi rumah milik Sutris dipasang police line. Penggeledahan dilanjutkan tim Satreskrim Polres Mojokerto Kota dan Polsek Kemlagi

Share.

Comments are closed.