Hujan Deras di Padang Akibatkan Kerusakan

0

Padang- Teritorial.Com – Hujan deras yang mengguyur wilayah Padang-Bukittinggi, Sumatera Barat, mengakibatkan sejumlah kerusakan. Ada tiga bencana yang melanda Padang-Bukittinggi pascahujan deras.

Kepala Pusat Data, Informasi, dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho menginformasikan peristiwa pertama akibat hujan deras, yakni banjir bandang yang menyebabkan robohnya jembatan penghubung Padang-Bukittinggi.

“Sekitar pukul 18.30 WIB, terjadi jembatan roboh jalan lintas Padang-Bukittinggi, tepatnya di Korong Pasa Usang, Nagari Kayu Tanam, Kecamatan Kayu Tanam,” kata Sutopo dalam keterangan tertulisnya, kemarin.

Arus lalu lintas terputus total akibat jembatan roboh. Sutopo menginformasikan tidak ada korban jiwa akibat peristiwa tersebut.

“Jalan lintas utama Padang-Bukittinggi tidak bisa dilewati (putus total) dan tidak ada korban jiwa,” tuturnya.

Timbunan tanah ke badan jalan juga menyebabkan arus lalu lintas lumpuh. Ruas jalan tak bisa dilewati sepeda motor maupun mobil.

Selain jembatan roboh, hujan deras menyebabkan tanah longsor di Bukit Tambun Tulang, Malibo Anai, Nagari Guguak, Kecamatan Kayu Tanam. Tanah longsor mengakibatkan badan jalan lintas Bukittinggi tertimbun tanah dan batang kayu.

“Sekitar pukul 19.00 WIB, telah terjadi tanah longsor di Bukit Tambun Tulang, Malibo Anai, Nagari Guguak, Kec kayu Tanam, Kab Padang Pariaman, yang mengakibatkan badan jalan lintas Padang-Bukittinggi tertimbun tanah dan pohon kayu,” jelasnya

Share.

Comments are closed.