Daerah

PT PAL Indonesia Intensifkan Kesiapan Kapal Rumah Sakit, KRI dr. Radjiman Wedyodiningrat-992 untuk Bertugas ke Palestina

Surabaya, Teritorial.com – KRI dr. Radjiman Wedyodiningrat-992, salah satu Kapal Bantu Rumah Sakit (BRS) milik TNI AL tengah menjalani upaya percepatan proses optimalisasi fasilitas kapal, menjalankan serangkaian kegiatan pembenahan yang mencakup pengecatan dan pemeriksaan performa kapal di PT PAL Indonesia, guna menunjang kesiapan teknis Kapal Rumah Sakit sebelum melaksanakan misi kemanusiaan di Palestina.

Selama persiapan teknis, saat ini KRI dr. Radjiman Wedyodiningrat-992 melalui proses cat ulang dengan warna putih sesuai dengan aturan Konvensi Jenewa IV, kemudian juga dilakukan pemeriksaan propeller, perawatan shaft propeller, pengecekan sistem anti-korosi, perawatan kemudi dan bow thruster serta warranty terhadap performa peralatan medis yang akan digunakan selama melaksanakan pelayanan kesehatan.

Manajemen PT PAL juga mengadakan acara do’a bersama anak yatim piatu yang dilaksanakan di dalam KRI dr. Radjiman Wedyodiningrat-992. Acara ini bertujuan sebagai wujud dukungan moral agar diberikan kesuksesan dan kelancaran dalam menjalankan misi kemanusiaan di Palestina secara optimal.

Olivia Astari

About Author

You may also like

Daerah

Kementerian Pertahanan Tinjau Pembangunan Kawasan Perbatasan Di Kalbar

Kalimantan Barat, Teritorial. Com – Kementerian Pertahanan dalam hal ini Direktorat Jenderal Strategi Pertahanan, pada tanggal 23 sampai dengan 25
Daerah

Satgas Yonif PR 432 Kostrad Jaga perbatasan RI-PNG

Papua Barat, Teritorial.com- Prajurit Satgas Yonif PR 432, akhir november tiba desember awal langsung menempati jajaran pos sepanjang perbatasan sekotr