Seorang Prajurit TNI Gugur dan 4 Orang Terluka dalam Kerusuhan di Uncen Jayapura

0

Wamena, Teritorial.Com – Seorang anggota TNI dilaporkan gugur dalam kerusuhan yang terjadi di kawasan Expo Waena, Jayapura, Papua. Sementara dua anggota Brimob juga terluka dalam kerusuhan itu.

“Informasinya anggota TNI meninggal, 2 Brimob terluka,” kata Kasubag Humas Polres Jayapura Kota, Iptu Jahja Rumra, saat dihubungi wartawan, Senin (23/9/2019).

Jahja menjelaskan anggota TNI/Polri yang menjadi korban akibat terkena lemparan batu dari massa.

Kerusuhan terjadi sekitar pukul 12.00 WIT pasca aparat gabungan TNI-Polri membubarkan posko induk mahasiswa eksodus di Kampus Universitas Cenderawasih (UNCEN) di Jayapura, Papua.

Sementara itu, Gubernur Papua Lukas Enembe mengaku telah mendapatkan laporan mengenai kejadian tersebut dan menyebut adanya korban jiwa dan luka-luka.

“Informasi kejadian ada yang TNI meninggal dan 4 orang terluka. Dari segi masyarakat juga informasi ada korban, kami belum tahu berapa banyak tapi ada luka-luka,” ujarnya di Jayapura, seperti dikutip Kompas.com

Lukas selanjutnya menyebut kejadian ini tidak terlepas dari permasalahan eksodus mahasiswa Papua dari berbagai kota.

“Mahasiswa kita yang eksodus dari kota studi menduduki Uncen dan sekarang polisi sudah mengamankan. Tapi saat pulang terjadi bentrok dengan anggota TNI/Polri di wilayah Expo Waena,” tuturnya.

Share.

Comments are closed.