Petani di Muntilan Bagikan Sayur Gratis ke Pengendara Jalan Magelang Semarang, Diduga Akibat Harga Anjlok

0

Muntilan, Teritorial.com – Petani sayuran di Muntilan membagikan hasil panen ke pengguna jalan. Melansir IG undercover.id, peristiwa ini terjadi pada Sabtu, 30 Desember 2023.

Tampak dalam video beberapa pria menghentikan pengendara yang melintas di depan Plaza Muntilan, di jalan utama Magelang – Semarang.

Bukan tanpa alasan, mereka membagikan sayur-sayur segar yang habis dipanen dari lahan pertanian. Sayur tersebut diantaranya sawi hijau hingga pakcoy. Hal ini dilakukan diduga lantaran harga sayuran yang ditanam saat ini anjlok.

Terlihat pengendara mobil dan motor mendapatkan sayuran tersebut secara cuma-cuma. Beberapa orang lain tampak mendokumentasikan aksi tersebut.

Petani lain yang berada di pinggir jalan membantu mempersiapkan sayuran yang akan dibagikan. Suasana di jalan tersebut mendadak sedikit tersendat lantaran kejadian itu. Belum diketahui apakah para petani mengalami kerugian besar akibat turunnya harga.

Warganet yang melihat video turut memberikan pendapatnya. Diantaranya menyatakan rasa empati pada para petani.

“Bahkan harga normal pun gw ngerasa sayur terlalu murah, ampe gw mikir ni petani dapet cuan dari mananya,” kata @fulllll_creammyy.

“Pare 1500, sawi 500 ada adiku disitu yang bagi²,” tambah @_veandori19.

Beberapa yang lain menyebutkan hal itu sebagai pilihan tepat daripada dibuang.

“Lebih berkah dan bermanfaat ketimbang dibuang2. Sehat selalu Pak. Terimakasih sudah berbagi,” ujar @sdp_0312.

“Setuju sih ini daripada protes dengan dibuang2, lebih berguna buat warga.. semoga petaninya tambah berkah yah, insya allah banyak orang yg doain :),” jelas @rakana_olshop.

Share.

Comments are closed.