Apa itu HAARP? Dituding sebagai Penyebab Gempa Dahsyat Turki

0

Turki, Teritorial.com – Apa itu HAARP? Istilah itu kini menjadi perbincangan hangat dunia, terutama pasca gempa dahsyat magnitudo 7,8 yang mengguncang Turki dan Suriah, Senin (6/2/2023) lalu. HAARP disebut menjadi pemicu terjadinya gempa itu.

HAARP sebenarnya merupakan singkatan dari High-frequency Active Auroral Research Program atau Penelitian Auroral Aktif Frekuensi Tinggi. Sebagian ahli menyebut HAARP adalah sebuah program misterius yang bisa mengendalikan iklim militer AS dan dapat menyebabkan bencana alam.

Berikut ini ulasan tentang HAARP, yang telah dirangkum dari berbagai sumber.

Apa itu HAARP?
Dilansir dari situs resminya, HAARP adalah sebuah program penelitian yang dilakukan untuk mempelajari sifat atau perilaku ionosfer. Program ini awalnya didirikan pada tahun 1993 yang didanai oleh berbagai organisasi militer di Amerika Serikat (AS).

Militer AS tertarik untuk melakukan penelitian ini karena ingin mempelajari ionosfer yang berperan sebagai wadah transmisi sinyal radio. Pada penelitian ini HAARP mengirimkan sinyal radio ke ionosfer untuk kemudian mempelajari respon yang diberikan.

Tahun 2014, HAARP sebetulnya hampir tidak lagi dioperasikan karena Angkatan Udara sudah tidak tertarik lagi dengan pengoperasiannya. Namun, pada Agustus 2015 pengoperasian HAARP justru dipindahkan ke University of Alaska Faibanks untuk kelanjutan eksplorasi.

Dalam situsnya, University of Alaska Fairbanks mengklaim bahwa HAARP adalah pemancar berfrekuensi tinggi yang paling mumpuni untuk mempelajari ionosfer. HAARP memiliki komitmen untuk mengembangkan penelitian ini dengan memfasilitasi pemancar daya tinggi yang beroperasi dengan frekuensi tinggi.

Lantas, publik kemudian menuding HAARP adalah penyebab gempa dahsyat yang melanda Turki dan Suriah. Pasalnya, program HAARP dalam pengoperasiannya berkaitan langsung dengan pemancaran radio ke ionosfer yang berada di atmosfer bumi.

Kaitan HAARP dengan bencana dahsyat gempa tersebut karena program penelitian ini dianggap bersinggungan langsung dengan aktivitas iklim di bumi. Namun, hingga saat ini tidak ada bukti nyata yang bisa menjawab teori tersebut.

Hal ini pun bukan pertama kalinya bagi HAARP dikaitkan dengan bencana-bencana alam yang melanda dunia. HAARP juga pernah dikaitkan dengan bencana gempa dahsyat yang melanda Chile, Jepang, dan Filipina.

Demikian ulasan terkait apa itu HAARP? Semoga dapat menambah informasi bagi Anda.

Share.

Comments are closed.