Hoaks Anggota Polri Dukung Capres, Ini Kata Kapolres Mojokerto

0

Jakarta, Teritorial.Com– Kepala Polres Mojokerto AKBP Sigit Dany Setiono memastikan, informasi yang beredar di Facebook mengenai anggota Polri mendukung salah satu pasangan calon presiden dan wakil presiden adalah hoaks.

Dia menjelaskan, kegiatan yang ada dalam foto tersebut tidak terkait dengan Pilpres, melainkan memperingati Hari Santri Nasional.

“Jadi itu kegiatannya kegiatan periodik, ada kegiatan pembukaan pendidikan bertepatan dengan Hari Santri,” ujar Sigit seperti dikutip dari Kompas.com, Minggu (18/11/2018).

Karena untuk memperingati Hari Santri Nasional, kegiatan tersebut memiliki tema keagamaan.

Kegiatannya berlangsung di Sekolah Polisi Negara Jawa Timur di Mojokerto dan dihadiri oleh Mantan Kapolda Jawa Timur Komjen (Purn) Anton Bachrul Alam. Acara itu dihadiri 711 siswa SPN.

Sigit menyayangkan ada pihak yang menyebarkan berita bohong tentang kegiatan tersebut.

“Di salah satu FB itu kan menyebutkan kegiatannya tidak sesuai dengan kenyataannya,” ujar Sigit.

Dia menegaskan, anggota Polri tidak boleh mendukung salah satu pasangan capres dan cawapres.

Sigit memastikan bahwa anggota Polri bersikap netral dalam Pemilihan Presiden 2019.

Share.

Comments are closed.