Kapolda Sulsel Terjunkan Personel Gabungan Membantu Korban Gempa Lombok

0

Makassar, Teritorial.Com –  Sedikitnya 209 personel gabungan Polda Sulsel diterbangkan untuk membantu korban benca gempa bumi Lombok, Nusa Tenggara Timut (NTB), Senin (20/8/2018) sore.

Kapolda Sulsel Irjen Umar Septono menyebutkan bahwa ratusan personel Polda Sulses terdiri dari 180 personel kualifikasi Pelopor, Satuan Brimob Polda Sulsel, sepuluh personel kualifikasi SAR, Direktorat Sabhara Polda Sulsel, lima anggota Dit Binmas, lima psikolog, dan sembilan dokter polisi, Bidang Kedokteran, dan Keseharan (Biddokkes) Polda Sulsel.

“Kami juga akan berikan hiburan kepada para korban terutama anak-anak melalui tenaga psikolog. Harapannya sebagai pengisi waktu sekaligus memberi mereka semangat untuk melanjutkan hidup setelah bencana,” ucap Umar.

Para personel gabungan tersebut akan ditugaskan di dua kecamatan yang paling terkena dampak gempa di Lombok Timur selama sebulan untuk bergabung bersama pesonel Polda NTB dan Mabes Polri yang sudah terlebih dahulu diberangkatkan.

Polda Sulses juga mengirim sejumlah peralatan penunjang seperti perlatan memasak serta perangkat yang bisa berguna untuk mencari atau mengevakuasi korban gempa dari reruntuhan.

Sebelumnya, Polda Sulsel telah terlebih dahulu mengirimkan bantuan logistik untuk para korban gempa Lombok (7/8/2018). Kepala Bidang Humas Polda Sulsel Kombes Dicky Sondani menyebutkan bantuan logistik tersebut terdiri dari 10 ton beras, 5 ton gula pasir, dan 200 kardus mie instan yang dikirim melalui jalur laut.

Share.

Comments are closed.